BANDUNG BARAT-GMN,- Badan Pemeriksa Keuangan RepubIik Indonesia (BPK RI) kembali menilai Pemerintah Kabupaten Bandung Barat mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2023.
Ketua DPRD Kabupaten Bandung Barat H. Rismanto mengungkapkan, bahwa peraihan opini WTP ini merupakan kado bagi Kabupaten Bandung Barat yang sebentar lagi akan memperingati hari jadi Kabupaten Bandung Barat yang ke-17.
“Peraihan opini WTP ini bagi Kabupaten Bandung Barat merupakan kado yang sebentar lagi kami akan memperingati Hari Jadi Kabupaten Bandung Barat yang ke-17,”ungkap rismanto dalam sambutannya yang berkesempatan hadir dalam acara Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan Atas LKPD 2023, Rabu (22/5/2024).
Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada BPK Perwakilan Jawa Barat atas kerja kerasnya dalam menjalankan tugas pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah T.A 2023 pada Pemerintah Daerah Kabupaten Bandung Barat.
“Terima kasih kepada Kepala BPK Perwakilan Jawa Barat beserta tim atas kerja kerasnya sehingga tersaji LHP BPK, saya percaya BPK bekerja secara pruden, independen dan professional,”ucapnya.